Nggak bisa
dipungkiri, ngabuburit, jadi salah satu kegiatan wajib saat bulan puasa.
Kata ngabuburit
sendiri berasal dari bahasa Sunda yang berarti menunggu azan magrib atau
berbuka puasa. Biasa dilakukan bersama teman atau keluarga.
Kegiatannya
bisa beraneka ragam, bisa sambilan membaca Al-Qur’an, baca buku, memasak
makanan berbuka puasa, atau bagi-bagi takjil di jalan, atau kegiatan lainnya.
Kalau
ngabuburit gitu, suka banget bingung soal milih tempat dan makanan apa yang mau
dimakan? Iya nggak sih?
Seperti yang
kita ketahui bersama, kalau lagi puasa gini, hampir di semua tempat makan pasti
rame. Ujung-ujungnya buka puasa di rumah kadang lebih enak. Tapi sesekali
ngabuburit di luar nggak ada salahnya juga kan?
Sebagai
manusia pecinta bakso, yang cintanya kadang kebangetan, bakso selalu jadi
pilihan saya ketika ngabuburit. Nggak pusing mikir, nggak pusing nyarinya. Udah
murah, praktis, enak, dan kenyang.
Salah satu
warung bakso yang bisa jadi tempat buat ngabuburit adalah Warung Bakso Dan Mi Ayam
Mas Naruto. Meski warungnya terbilang baru, kalau nggak salah warungnya baru
buka sekitar 4 bulan lalu, tapi soal rasa, bisa di adu.
Sejujurnya
waktu pertama kali dengar, hal yang pertama kali terlintas yaitu kartun Naruto.
Apa pemiliknya itu penggemar berat anime Naruto ya? Atau kalau ke warungnya
bisa ketemu guru jiraiya nggak ya? Becanda, becanda.
Usut punya
usut, nama Naruto sendiri di ambil dari nama pemiliknya. Mas Naruto. Asli dari Jawa
Tengah, Wonogiri. Bukan asli dari desa Konoha ya.
Warung
Bakso Mas Naruto sendiri terletak di Jalan Gajah Mada, Karara, Monggonao. Depan
percetakan Zulida (salah satu tempat foto copy yang sering saya datangi saat SD
dulu), atau sebelum Bank Sinar Mas, tepat sebelah kiri jalan.
Letaknya
cukup strategis, jadi nggak perlu muter-muter buat nyari.
Soal menu, di
Warung Bakso Mas Naruto tersedia bakso dan mi ayam. Untuk baksonya tersedia dua
pilihan. Ada Bakso Super Jumbo dan bakso Biasa. Harganya berkisar dari 12.000
hingga 15.000.
Untuk mi
ayam, juga tersedia dua pilihan, ada Mie ayam biasa dan Mie ayam + bakso. Untuk
harga berkisar dari 12.000 hingga 15.000.
Sementara
untuk minuman, ada es teh, teh pucuk, es nutrisari, fuit tea, air mineral dan teh
botol yang kesemuanya ada dikisaran harga 5.000.
Saya sendiri
memesan bakso jumbo. Semangkok bakso jumbo terdiri dari dua bakso berukuran
besar, 4 buah bakso kecil, 1 bakso urat, beberapa potong tahu, mi, dan kuah.
Saya
pribadi, sangat suka dengan kuahnya, rasanya gurih dan wangi. Baksonya sendiri
padat oleh daging dan teksturnya kenyal. Tak ada satu rasa yang terlalu
menonjol, semua rasanya pas dilidah. Sehingga menjadikannya perpaduan komplit.
Untuk Mi
ayam sendiri, penyajiannya cukup unik, yaitu disajikan dalam wajan kecil.
Menurut
teman yang memesan mi ayam + bakso, mi ayamnya cukup enak. Tekstur mi-nya kenyal,
bumbu ayamnya enak, dan cekernya empuk. Jadi, buat kalian yang penggemar mi
ayam, warung Bakso Mas Naruto ini layak buat masuk di daftar list kunjungan
selanjutnya.
Oh ya,
Warung Bakso Naruto ini punya fakta menarik loh. Selain berprofesi sebagai Kang
Bakso, Mas Naruto juga memiliki channel youtube bernama Gonaruto Channel. Channelnya
sendiri lebih banyak membahas soal dunia mancing. Sekarang channelnya sendiri sudah
diikuti 784 subscriber.